Thursday, 18 February 2021

#Kamis Menulis: Margakata - Bahadur



 #Kamis Menulis

Kamis menulis periode 18 Februari 2021 ini adalah margakata dengan kata bahadur. Mendengar kata bahadur mengingatkan saya film-film lama yang beraroma Arab. Waktu itu film komedi yang menampilkan berbagai ciri khas kedaerahan misalnya dari Betawi, dari Madura  dan Arab.

Dalam KBBI kata bahadur memiliki dua makna /ba·ha·dur/ kl n 1 pahlawan; satria; 2 a gagah berani. Ternyata berbeda sekali dengan pikiran saya selama ini ketika mendengar kata bahadur dari film-film komedi tersebut. Kesan yang sampai kok lebih ke negatif dari pada arti sebenarnya. Apakah ini berarti saya masih termasuk negatif thinkers ya? 

Meski masih terbayang-bayang dengan makna negatif yang msuk ke otak saya mencoba mengalihkannya ke makna yang baru saya ketahui hari ini. Berikut saya mencoba membuat kalimat berikut untuk dapat menggunakannya dengan tepat:
1. Dia adalah bahadurku. Perjuangan ini tidak akan sampai tanpa dukungan dan kerja kerasnya.
2. Dia seorang petualang bahadur. Seluruh wilayah darat dan laut negeri ini akan terus dijelajahinya.
3. Kebahadurannya melawan kompeni di zaman itu terkenal sampai ke negeri seberang. 
4. Siapa yang tak mengenal bahadur seperti dia? Dia muncul di berbagai arena laga peperangan.
5. Kepiawaiannya dalam teknologi pesawat membuatnya diangkat sebagai bahadur teknologi penerbangan.

Demikian beberapa kalimat yang menggunakan kata bahadur. Makna yang indah ternyata terpendam dan jarang diketahui oleh orang karena kita tidak atau jarang menggunakannya. Mulai dari Margakata kita populerkan kosakata Indonesia. Terima kasih untuk inspirasinya. Salam literasi.

30 comments:

  1. Betul sekali, bu.
    Jarang diperdengarkan dan jarang digunakan, sekalinya tahu ketemunya sama Bahadur yang jauh dengan maknanya yang tertera di KBBI.

    Omong-omong, blognya cantik sekali templatenya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar. Saya belajar menggunakannya dari margalata ini. Terima kasih apresiasinya.

      Delete
  2. Tulisan yg bisa tambah wawasan pembaca tentang penggunaan kata "bahadur" dalam kalimat

    ReplyDelete
  3. Keren, kata Bahadur bisa ditempatkan di kalimat apapun...

    ReplyDelete
  4. Informatif sekali, Bu Suyati. Terima kasih telah berbagi.

    ReplyDelete
  5. Akhirnya dapat pelajaran penggunaan kata bahadur yang keren.
    Terima kasih sudah berbagi.

    ReplyDelete
  6. Kata bahadur yang asing. Menjadi tidak asing lagi ketika menjadi sebuah kalimat.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah semoga pas penempatan dan penggunaanya.

      Delete
  7. Mulai belajar memahami makna dari kata bahadur berdasarkan contoh dalam kalimat. Terima kasih.

    ReplyDelete
  8. Selamat bu sudah menjawab tantangan

    ReplyDelete
  9. Mantap
    Kita bisa belajar bersama-sama

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih. Betul,mohon koreksinya untuk penerapannya dalam kalimat.

      Delete
  10. Makin banyak BW, makin banyak ilmu untuk perbandingan. Terima kasih ulasannya

    ReplyDelete
  11. Tantangannya terjawab sudah oleh tuan Bahadur. Master Literasi.

    ReplyDelete
  12. Banyak ilmu yg sy dapat, sangat menginpiratif

    ReplyDelete
  13. Lima contoh kalimat yang mudah dipahami tentang kata Bahadur.
    Terimakasih ilmunya Bu..

    Selalu menarik lihat burung terbang di blog ini

    Ayo Terus Menulis

    ReplyDelete
  14. Terima kasih Pak. Semoga tepat pemakainnya dalam kalimat. Ya saya juga nggak mau melepasnya.

    ReplyDelete
  15. Mantap bunda contoh kalimatnya membuat pembaca lebih mengerti arti kata bahadur

    ReplyDelete
  16. Sangat jelas menjelaskan kata bahadur. Padss..Terima Kasih bu.

    ReplyDelete
  17. Sama-sama Pak Imam. Semoga bermanfaat untuk semua.

    ReplyDelete

AKGTK Kementerian Agama Tahun 2024 Tahap 2

Selamat dan semoga sukses pelaksanaan Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK) Periode 2 Tahun 2024. Semoga kegiatan ini berjalan den...