Saturday 27 April 2024

Joker

Oleh: Suyati 


Kurasakan perihnya dia tertawa 

Tertawa ketika terluka 

Oleh perih duka yang tiada tara 

Ditutupi dengan bahagia di muka 

Luka luka luka 

Terus menggores batinnya 

Hanya tidak tahu kepada siapa kan bertanya 

Ini salah siapa jika bukan salahnya?

Dia pergi dengan senyum khasnya 

Lebar membuka perih yang tersembunyi di matanya 

Friday 26 April 2024

Nasehat Kubur

 Nasihat kubur,

01. Aku adalah tempat yang paling gelap di antara yang gelap, maka Terangilah aku dengan TAHAJJUD.


02. Aku adalah tempat yang paling sempit, maka luaskanlah aku dengan ber SILAHTURAHMI. 


03. Aku adalah tempat yang paling sepi, maka ramaikanlah aku dengan perbanyak baca Al-QUR'AN. 


04. Aku adalah tempatnya binatang² yang menjijikkan maka racuni ia dengan amal SHODAQOH.


05. Aku menjepitmu hingga hancur

Bila mana tidak sholat, bebaskan jepitan itu dengan SHOLAT. 


06. Aku adalah tempat yang merendammu dengan cairan yang sangat amat sakit, bebaskan rendaman itu dengan PUASA. 


07. Aku adalah tempat Munkar dan Nakir bertanya, 

Maka persiapkanlah jawabanmu dengan perbanyak mengucapkan kalimat

"LAILAHAILALLAH"


Saat kamu membawa Al-Qu'ran, setan biasa-biasa saja.

Saat kamu membukanya, setan mulai curiga.

Saat kamu membacanya, ia gelisah,.

Saat kamu memahaminya, ia kejang-kejang. 

Saat kamu mengamalkan, Al-Qu'ran dalam kehidupan sehari-hari, ia stroke. 

Terus-terus baca dan amalkan agar setan stroke total, jantungan dan hancur!!! 


Parenting: Menanamkan Fitrah Pada Anak

  Menanamkan Fitrah Pada Anak

Banyak hal yang menyebabkan seorang anak tidak tumbuh kembang sesuai fitrahnya seperti laki-laki yang tidak menjadi laki-laki atau perempuan yang tidak sesuai dengan sifat perempuannya. Hal seperti itu bisa terjadi karena lingkungan, pergaulan, maupun faktor  keluarga.

Mengapa faktor keluarga ikut andil dalam hal ini? Contohnya saja dengan orangtua memberikan pakaian anak yang tidak sesuai dengan jenis kelaminnya. Hal ini akan membuat anak terbiasa untuk mengenakan apa yang sudah menjadi kebiasaan dari orangtuanya. 


أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- لَعَنَ الرَّجُلَ يَلْبَسُ لُبْسَةَ الْمَرْأَةِ وَالْمَرْأَةَ تَلْبَسُ لُبْسَةَ الرَّجُلِ


Artinya: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melaknat laki-laki yang memakai pakaian wanita, begitu pula wanita yang memakai pakaian laki-laki.” (HR. Ahmad no. 8309, 14: 61)


Maka dari itu, tugas orangtua adalah memberikan pakaian sesuai dengan jenis kelamin anak. Sehingga mereka akan terbiasa berperilaku sesuai fitrahnya. Orangtua harus menjadikan mereka sesuai jenis kelaminnya.

Tanamkan pada anak sifat dan jiwa lelaki pada anak laki-lakinya dan jiwa wanita pada anak perempuannya.


🔎 Sumber: @parenting_islam.id (Instagram)

Joker

Oleh: Suyati  Kurasakan perihnya dia tertawa  Tertawa ketika terluka  Oleh perih duka yang tiada tara  Ditutupi dengan bahagia di muka  Luka...