Wednesday, 2 December 2020

Menulis Faksi Kegiatan PAS

 

Mendapat istilah baru dari Ibu Salamah tentang faksi (fakta fiksi). Mencoba membuat dan menuangkan kejadian di sekitar kita dengan fiksi. Ini proses kegiatan PAS dari sudut pandang siswa. 

PAS Hari Pertamaku

Tanganku gemetar memegang hp karena diburu waktu. Agak lembab kurasakan tanganku karena keringat. Mataku nanar menatap layar hp yang tidak juga bergerak. Jari-jari telunjukku mencoba memencet kata  lanjut di layar hp berkali-kali. Tapi tidak berhasil juga. Apa yang harus aku lakukan. Waktu mengerjakan PAS  terus berkurang.

Aku mencoba membaca sekilas pesan-pesan yang muncul di WAG kelasku. Ramai sekali. Ada hampir 14 pesan yang baru masuk. Ada apa ini? Apakah teman-temanku mengalami hal yang sama denganku. Ada ketidakberesan dalam proses soal PAS hari pertama?

Karena usahaku sia-sia kukirimkan pesan kepada wali kelasku. “Bu kok punya saya begini terus? Kenapa ya bu?”Tidak lupa aku tambahkan imoji menangis, mewakili perasaan kesal dan takutku akan proses mengerjakan soal hari ini yang lola sekali. “Coba cari sinyal yang bagus, Mba,” saran wali kelasku. Kemana cari sinyalnya? Kulihat tanda sinyal di layar hpku. Penuh dan bagus. Kuotaku juga masih banyak. “Tapi sinyalnya penuh Bu,” jawabku agak memelas kesal. “ Kalau begitu tunggu, ini lagi dicoba diperbaiki,” Balas wali kelasku tetap tenang. Menjawab satu-persatu keluhan yang muncul di grup WA kelas. 

Bersambung ...

No comments:

Post a Comment

Parenting Bulan Desember 2024 Musabangga

Kegiatan parenting bulan Desember 2024 dilaksanakan bersamaan dengan pembagian hasil belajar siswa atau rapor.  Kegiatan ini dilaksanakan pa...