Momen lebaran yang datang bersamaan seperti merekatkan perasaan yang semakin mendalam. Meski perbedaan adalah hal yang biasa dan wajar disikapi, namun tidak menafikan bahwa lebaran yang datang bersamaan pada hari Senin, 2 Mei 2022 menghilangkan kegalauan.
Terlebih lebaran kali ini suasana sungguh berbeda. Setelah dua kali lebaran secara terpisah dan menjaga jarak karena pandemi, tahun ini bisa saling silaturahmi secara langsung.
Tentu saja ini seperti memberikan kebebasan yang selama ini tertahan. Kesabaran dan ketaatan pada prosedur kesehatan berbuah manis. Pandemi melandai dan aturan-aturan mulai melonggar.
Salah satunya terkait dengan pelaksanaan ibadah selama bulan Ramadan ini. Muslimin dan muslimah memiliki kesempatan untuk menikmati indahnya bulan Ramadan dengan lebih baik. Alhamdulillah.
Hal ini juga berlaku pada malam takbiran kemarin. Anak-anak TPQ (Taman Pendidikan Quran) di sekitar masjid dan mushalla dusun 1 mengadakan takbir keliling. Gegap gempita suasana gembira penuh syukur tampak benar pada anak- anak. Suasana malam takbiran bertambah meriah meskipun sempat diguyur hujan pada sore harinya.
Dengan di dampingi oleh pengajar dan orang tua, kegiatan takbir keliling ini berjalan dengan lancar. Kami mengambil rute yang tidak harus menyeberang jalan raya. Hal ini dilakukan untuk menghindari bahaya lalu lintas yang padat dan ramai di malam lebaran.
Selain itu juga kita tidak menggunakan obor seperti takbir keliling biasanya. Kami menggunakan lampu LED pada mainan anak dengan berbagai karakter. Hal ini mencegah anak-anak bermain dengan api selama perjalanan takbir keliling.
Berikut suasana takbir keliling pada salah satu sudut yang kami ambil. Semoga bisa memberikan arti lebih pada lebaran tahun 1443 H atau 2022 M. Selamat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1443 H. Semoga kita termasuk orang-orang yang mendapatkan kemenangan. Aamiin 🤲
No comments:
Post a Comment