Thursday 18 April 2024

AIR #26 Ketika Engkau Merasa Lelah dalam Kebaikan

 KETIKA ENGKAU MERASA LELAH DALAM KEBAIKAN

Oleh : Aris Ahmad Jaya


Teruslah berbuat baik meski engkau merasa lelah. Karena sesungguhnya lelahmu akan hilang, sedangkan pahalanya akan terus mengalir.


Sahabatku…

Tetaplah berbuat baik, di manapun, kapanpun dan dalam kondisi apapun.

Sesungguhnya lelah dan keringat peluh yang keluar darimu, akan menambah nilai bahagiamu di hadapan Allah suatu hari ketika mulut dikunci, tangan berbicara dan kaki menjadi saksi.


Teruslah berbuat baik, walau tak satu pun orang yang mengakui atau melihat kebaikanmu.

Karena Allah tidak membutuhkan pengakuan dari makhluk atas kebaikan yang telah engkau lakukan.


Teruslah berbuat baik, walau tidak ada orang yang berterima kasih atas usahamu. 

Karena Allah Maha Tahu bagaimana cara memberikan pembalasan dengan cara yang terbaik atas keikhlasan yang engkau lakukan.


Teruslah berbuat baik, walau terkadang engkau belum merasakan hasil dari kebaikan yang engkau tanam di dunia ini, karena Allah menjanjikan Syurga sebagai balasannya.


Percayalah... Allah tidak pernah mengkhianati hamba-Nya.

Allah tidak pernah salah mencatat dan suatu hari nanti Allah akan membalasmu dengan balasan terbaik.

Allah Pemberi Karunia terbaik bagi hamba-Nya yang hanya senantiasa bersandar kepada-Nya.


Tetaplah berbuat baik, karena kebaikan-kebaikan itulah yang menjadikanmu dikenang, walau dirimu tak lagi berada di dunia ini.


Tetaplah berbuat baik, karena proses kebaikan itulah yang bisa engkau wariskan untuk dilanjutkan generasi setelahmu.


💌 Selalu ada pesan cinta yang dititipkan Allah kepada para pejuang kebaikan, walaupun jalan yang ditempuh penuh aral dan rintangan.

No comments:

Post a Comment

General Vocabulary Quiz: Uji Kemampuan Kosakatamu!

Pada beberapa waktu sebelumnya kalian sudah belajar tentang kosakata umum (general vocabulary). Kosakata ini sangat sering digunakan dalam p...